Lensa Pelancong : Pariwisata, Rental Mobil, Travel Agent, Hotel, Kuliner, Restoran | Wisata Alam, Wisata Pantai, Wisata Kuliner, Wisata Candi, Wisata Sejarah, Wisata Religi dll Portal Media untuk Nusantara

Keunikan di Candi Gedongsongo, Bisa lihat Rawa Pening dari Atas


Keunikan di Candi Gedongsongo

Semarang, d'Lensa - Hari ini adalah hari yang cukup mengesankan bagi saya dan kawan saya, cak Imam, dimana kami meluangkan waktu untuk jalan-jalan ke Kota Semarang dan ke Ungaran.

  Di hari kedua, kamis (20/5/2013) saya mencoba untuk berkunjung ke Candi Gedongsongo, Bandungan. 

  Di sepanjang jalan dari Lemah abang (perempatan),  sampai ke arah pasar Bandungan, banyak banget kita jumpai yang namanya penjual bunga dan juga penginapan-penginapan, itu berarti, minat wisatawan dengan Bandungan itu sangat tinggi banget.

  Tidak itu juga, sepanjang jalan ke Bandungan kita merasakan hawa sejuk dari nuansa alam Bandungan dan sekitarnya. Dan yang pasti kamu harus siap dengan lika-likunya jalan khas pegunungan.

  Setiba di gerbang utama masuk, jalan serasa semakin ke atas, kita semakin terhibur dengan pemandangan dari atas dan semakin ke atas kita bisa menyaksikan indahnya pemandangan Rawa Pening yang nampak luas, lebar dan nampak mempesona. bahkan dari atas candi yang ke-5 pun kita bisa menyaksikan fenomena ini. 



posted by : Admin
kontributed by : Imam 
foto : mblusuk.com

0 komentar:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India